ORGAN YAYASAN

  • Sesuai Ketentuan Undang-Undang dan Anggaran Dasar bahwa organ Yayasan terdiri dari Pembina, Pengawas dan Pengurus
  • Pembina adalah organ Yayasan yang mempunyai kewenangan yang tidak diserahkan kepada Pengurus atau Pengawas oleh Undang-Undang atau Anggaran Dasar Yayasan. Pembina terdiri dari seorang atau lebih anggota Pembina. Dalam hal terdapat lebih dari anggota Pembina, maka seorang diantaranya diangkat sebagai Ketua Pembina
  • Pengawas adalah organ Yayasan yang bertugas melakukan pengawasan dan memberi nasihat kepada Pengurus dalam menjalankan kegiatan Yayasan. Dalam hal diangkat lebih dari 1 (satu) orang Pengawas, maka 1 (satu) orang diantaranya dapat diangkat sebagai Ketua Pengawas
  • Pengurus adalah organ Yayasan yang melaksanakan kepengurusan Yayasan. Pengurus diangkat dan diberhentikan oleh Pembina berdasarkan Rapat Pembina. Pengurus sekurang – kurangnya 3 (tiga) orang yang terdiri atas: 1 (satu) orang Ketua, 1 (satu) orang Sekretaris dan 1 (satu) orang Bendahara.